Call Center: 1500 121 whatsapp tiktok

MNC Play Goes to School Sasar Pelajar dan Mahasiswa di SPARCLE 2017

MNC Play Goes to School Sasar Pelajar dan Mahasiswa di SPARCLE 2017

Medan – Dalam rangka mengembangkan potensi pelajar dan mahasiswa sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki, Pemerintahan Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Sumatera Utara (USU) mengadakan rangkaian kegiatan positif sebagai sarana bagi mahasiswa dan pelajar untuk meningkatkan prestasi di bidang seni dan olahraga. Kegiatan tersebut terangkum dalam SPARCLE, Sport and Art Competition by Public Health yang pada tahun ini mengangkat tema Summer. Acara ini berlokasi di FKM Universitas Sumatera Utara dan berlangsung pada tanggal 8-21 Mei 2017. Ikut menyukseskan kegiatan ini, MNC Play Goes to School hadir untuk mendekatkan diri dengan komunitas pelajar dan mahasiswa.

Reno Antonio, Branch Head MNC Play Medan mengatakan, “Progam MNC Play Goes to School diharapkan dapat menjadi jembatan bagi kami untuk mendekatkan diri dengan kalangan pelajar dan mahasiswa. Kami meyakini bahwa kehidupan kalangan muda saat ini tidak bisa lepas dari dunia internet. Untuk itu, high speed internet sebagai layanan unggulan MNC Play sangat tepat ditujukan bagi kalangan pelajar dan mahasiswa dalam memfasilitasi kebutuhan mereka sehari-hari. Misalnya di bidang seni, mereka dapat menemukan inspirasi dan ide-ide kreatif yang tersebar di internet. Di bidang olahraga, pemuda dapat bertemu dengan beragam komunitas olahraga secara online atau memperbarui info olahraga terkini serta masih banyak lagi fasilitas lainnya yang bisa diperoleh untuk mengembangkan potensi mereka.”

Event SPARCLE menyasar para pelajar SMA dan mahasiswa di Kota Medan. Peserta dapat berpartisipasi dengan mengikuti rangkaian perlombaan di bidang olahraga dan seni. Rangkaian lomba olahraga yang diselenggarakan pada event SPARCLE ini di antaranya Kompetisi Futsal, Kompetisi Basket, Kompetisi Catur, Kompetisi Dota dan Kompetisi Badminton. Sedangkan perlombaan seni yang diadakan ialah Tari Kreasi, Cover Song Competition, Lomba Akustik, Desain Poster, Fotografi dan Videografi.

“SPARCLE menjadi upaya kami untuk mendidik dan membina generasi muda yang kelak dapat menjadi harapan Indonesia. Hal ini kami wujudkan dengan mengadakan rangkaian lomba untuk meningkatkan inisiatif dan kreativitas di kalangan pelajar sesuai dengan minat dan bakat yang mereka miliki. Kami turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kesuksesan acara ini, MNC Play salah satunya,” jelas Novranto Kurnia Ginting, Ketua Panitia SPARCLE.

Acara ini diharapkan dapat membuat semangat kebersamaan dan menjadi wadah apresiasi karya seni dan budaya serta mengembangkan bakat olahraga juga seni di kalangan generasi muda. Selain itu, meningkatkan kreativitas dan menjaring pelajar dan mahasiswa yang berbakat serta berprestasi juga merupakan tujuan dari penyelenggaraan acara ini.

Halo....Kami siap membantu Anda!