Call Center: 1500 121 whatsapp tiktok

MNC Play Goes to School Hadir di Incredible Sixteen Olympiad SMA Negeri 16 Surabaya

MNC Play Goes to School Hadir di Incredible Sixteen Olympiad SMA Negeri 16 Surabaya

Surabaya –  Giat memperkenalkan berbagai keunggulan layanan yang dimiliki, kali ini MNC Play Goes To School mengunjungi SMAN 16 Surabaya dalam acara Incredible Sixteen Olympiad 2017. Olimpiade Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Bahasa Inggris ini diikuti oleh 200 tim dari SMP se-Jawa Timur. Kegiatan Olimpiade diadakan pada 22 April 2017 untuk babak penyisihan, dan 29 April 2017 untuk babak final.

“Hadirnya kami dalam ajang olimpiade ini merupakan bagian dari program MNC Play Goes to School, yaitu memperkenalkan berbagai layanan MNC Play kepada pelajar di berbagai sekolah. Sebelumnya MNC Play juga turut mendukung acara di berbagai sekolah seperti Cikal Cup, PL Project, SIS Olympiad yang berlokasi di Jakarta” ujar Jusuf Kurniawan, Branch head MNC Play Surabaya. “Kami berharap, dengan hadirnya MNC Play, para siswa dapat memanfaatkan layanan yang kami miliki seperti internet cepat dengan kecepatan stabil untuk menunjang kegiatan belajar mengajar ataupun mengembangkan berbagai potensi yang mereka miliki,” tambah Jusuf.

Kegiatan Incredible Sixteen Olympiad (ISO) 2017 ini bertujuan sebagai wadah untuk meningkatkan pengetahuan akademik para generasi muda penerus bangsa, khususnya di bidang matematika dan ilmu pengetahuan alam serta bahasa Inggris. Sebanyak 200 tim yang terdaftar dalam olimpiade ini melewati babak penyisihan dengan mengerjakan 50 macam soal yang disiapkan. Pada babak final, akan terpilih 5 tim dengan nilai paling unggul.

“Kami mengharapkan dengan diadakannya olimpiade ini seluruh siswa – siswi SMP se – Jawa Timur dapat meningkatkan sportivitas, kreativitas, serta diharapkan mampu menggali potensi diri dalam bidang Matematika dan IPA, serta Bahasa Inggris. Kami juga berterima kasih kepada MNC Play karena turut memberikan perhatian dan mendukung kegiatan ini,” ujar Syifa Syauqiyah, Ketua Panitia Incredible Sixteen Olympiad 2017.

0 Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Halo....Kami siap membantu Anda!