Call Center: 1500 121 whatsapp tiktok

Incar Komunitas Anak Muda, MNC Play Hadir di Labs Project 2016

Incar Komunitas Anak Muda, MNC Play Hadir di Labs Project 2016

Jakarta – MNC Play mendukung festival Labs Project 2016 yang diadakan  oleh SMA Labschool Jakarta pada hari Sabtu, 21 Mei 2016. Bertempat di Istora Senayan, tema yang di ambil tahun ini adalah ‘Holosthetic’,  gabungan unsur bohemian/ hippie, holographic(futuristik) dan estetika yang sesuai dengan semangat dan minat remaja masa kini.

“MNC Play bangga dapat bergabung dalam Labs Project 2016. Hal ini memperlihatkan dukungan penuh kami kepada komunitas anak muda kreatif. Kreativitas merupakan dasar penciptaan industri kreatif yang bisa mengangkat perekonomian bangsa di masa depan. Oleh karena itu, dalam acara ini kami memperkenalkan layanan unggulan MNC Play yaitu internet berkecepatan tinggi hingga 1000 Mbps yang dapat membuat anak muda lebih leluasa mengembangkan kreativitasnya melalui penggunaan internet sehingga mampu menciptakan peluang dalam pengembangan industri kreatif”, ujar Oscar Prajnaphalla, Marketing Communications Manager MNC Play.

Tidak seperti Labs Project ditahun sebelumnya yang berbentuk pentas seni, tahun ini, acara diselenggarakan dalam bentuk festival. Festival tidak hanya menampilkan seni musik dan tari, tetapi juga menampilkan unsur seni lain seperti hiburan dalam bentuk mini stage dan mural di beberapa area.  Lebih dari itu, event ini juga dilengkapi dengan pengadaan Food Festival, Bazaar, Photo Booth serta Fashion Show yang akan menampilkan koleksi dari Sonny Muchlison, Danjyo Hiyoji dan lainnya.

Labs Project 2016 dimeriahkan oleh artis-artis ternama ibu kota seperti Maliq & D’Essentials, Naif, Burgerkill, Ran dan Barasuara. Tidak ketinggalan penampilan band-band pendukung seperti Apollo XVIII Undisclosed Paradox, My Sandi, Brothers in D’Soul, The HOII dan Black Label Company. Dapat disaksikan pula persembahan dari siswa siswi SMA Labschool Jakarta.

“Festival Labs Project 2016 ini diharapkan bisa menjadi pelopor sebuah acara festival seni yang unik untuk mengembangkan kreativitas siswa siswi SMA Labschool Jakarta dan teman-teman generasi muda lainnya’, ungkap Pandu Dwi Putranto, Ketua Panitia Labs Project 2016.

Hadirnya Labs Project dilatari dengan banyaknya imajinasi dan ide cerdas dari anak muda Indonesia yang kemudian akan menjadi luar biasa apabila digabungkan menjadi satu sehingga menghadirkan inovasi. Untuk mewujudkan hal tersebut, SMA Labschool memulai langkah untuk menjadi pemersatu kalangan Labschool atau acuan kebersamaan one labs melalui penyelenggaraan sebuah acara yang menguatkan peace, freedom, equality dan prosperity yang berkembang baik di kalangan internal Labschool  sendiri, juga kalangan luar.

Halo....Kami siap membantu Anda!